Bahaya Dibalik Bermain Gadget Sebelum Tidur


Perkembangan teknologi gadget pada saat sekarang semakin maju dan membuat orang berbondong-bondong membeli serta menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari.

Gadget, di satu sisi membuat kemudahan dalam berkomunikasi, hiburan dan pekerjaan. Namun, di sisi lainnya juga memberi dampak buruk bagi kesehatan yang secara tidak langsung susah dirasakan.

Pesatnya teknologi gadget membuat orang terus-menerus mengikuti perubahan yang ada dan beradaptasi. Secara tidak sadar, orang pun seolah terbuai dan tersibukkan oleh gadget. Waktu telah dirubah oleh kegiatan manusia saat memegang gadgetnya. Saat malam yang seharusnya waktu tepat untuk istirahat pun bisa rusak akibat gadget yang masih menyala dan digunakan.

Tubuh manusia akan mengalami efek akibat penggunaan gadget yang tak kenal waktu. Terlebih itu akan berdampak pada melatonin (hormon otak) yang bisa berkurang dan berisiko kanker.

Penting diketahui bahwa melatonin terbentuk ketika manusia sedang istirahat. Sayangnya, bila seseorang masih saja tidak tidur tetapi asyik menggunakan gadget dengan melihat layar bercahaya dari gadget maka tentu saja waktu tidur menjadi kacau.

Akibatnya sel-sel penangkal penyakit dari melatonin pun bisa berkurang. Intinya, Anda harus berhenti total saat ingin tidur malam dan itulah cara terbaik. Saran yang patut Anda lakukan adalah tidak memegang gadget 30 menit sebelum tidur agar semua organ tubuh Anda terlindungi dan tetap stabil.

Postingan Populer

4 Peristiwa Paling Membahagiakan Dalam Hidup Manusia

Tips Sehat Untuk Meningkatkan Energi Anda

Aneka Manfaat Buah Mangga Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Marabunta Semut Karnivora Terganas di Dunia

Waspada 5 Risiko Penyakit Akibat Toilet Kotor

Cara Merawat Baju Rajut Dengan Benar

8 Strategi Membasmi Rasa Malas