Tak Hanya Kopi, 5 Hal Ini yang Buat Anda Susah Tidur


Banyak orang sudah mengetahui bahwa kopi bisa membuat tidur terhambat. Sehingga selalu menghindari minum kopi pada malam hari. Tapi saat hendak tidur, mata masih saja tidak merasa kantuk.

Mungkin itu yang membuat Anda bertanya-tanya dan tidak serta merta disebabkan minum kopi.

Tahukah Anda bahwa kafein tidak cuma ada dalam kopi, tetapi ada dalam beberapa makanan atau minuman tertentu yang juga menjadi pemicu Anda susah tidur.

Anda penasaran apa saja makanan atau minuman yang membuat susah tidur?

Berikut ini akan kami uraikan sebagaimana yang diberitakan dari thehealthsite.com

Minuman bersoda

Bagi Anda penggemar minuman bersoda disarankan untuk mengurangi bahkan berhenti mengonsumsinya. Karena di dalamnya terdapat kafein sekitar 45 miligram.

Produk kacang almond

Bagi Anda yang suka makan kacang almond kemasan harus segera berhenti mengonsumsinya. Mengapa? Karena pada kacang almond biasanya diberi rasa lain seperti kopi atau cokelat yang tentu memiliki kafein. Dalam 20 gram kacang almond terkandung kurang lebih 24 gram kafein.

Protein bar

Kafein pun ada dalam makanan yang bernama protein bar. Sebaiknya Anda tidak makan protein bar pada malam hari yang pasti akan membuat Anda susah tidur.

Obat pereda sakit

Sebagian obat pereda rasa sakit mengandung kafein. Apa alasannya kafein digunakan pada obat tersebut? Tujuannya untuk menghalangi rasa nyeri pada otak.

Minuman berenergi

Anda bisa melihat kandungan yang tertera dalam kemasan minuman berenergi. Biasanya selalu berisi kandungan kafein. Kafein yang ada dalam minuman berenergi itu pun tak sedikit, sekitar 45-50 gram.

Postingan Populer

5 Faktor Penyebab Seseorang Miskin

Ide Brilian Bisnis Komputer Rumahan

Pakaian Muslim Pria FHJ 001

Ini Manfaat Penting Membuka Jendela di Pagi Hari

Marabunta Semut Karnivora Terganas di Dunia

Waspada 5 Risiko Penyakit Akibat Toilet Kotor

11 Ide Bisnis Brilian Untuk Introvert