Postingan

Menampilkan postingan dengan label bahaya polusi udara

Bahaya Polusi Udara Ternyata Picu Hipertensi dan Obesitas

Gambar
Kita sudah terbiasa melihat suasana kota besar yang selalu dihiasi dengan banyaknya kendaraan bermotor, kemacetan dan tak terkecuali polusi udara. Sebagian dari Anda mungkin mengetahui secara umum bahwa polusi udara sangat berbahaya bagi paru-paru. Namun, polusi udara juga bisa membuat seseorang mengalami hipertensi atau tekanan darah tinggi. Hmm, sungguh mengejutkan. Di berbagai negara pun telah dilakukan riset yaitu Spanyol, Denmark, Norwegia, Jerman dan Swedia. Hasilnya adalah di setiap mikrogram udara tercemar dan terhirup terkandung zat kimia diantaranya sulfat, debu mineral, karbon dan amonia yang selanjutnya menuju paru-paru. Polusi udara yang terpapar sangat berpengaruh dalam berkembangnya penyakit pada bagian pernafasan dan kardiovaskuler, termasuk gangguan peradangan pada kardiovaskuler yang menyebabkan pembuluh darah jadi rusak dan akhirnya menjadi penyakit hipertensi. Dengan adanya hasil riset ini, sebaiknya segera diterbitkan sebuah aturan yang berkaitan dengan level ba