35 Manfaat Buah Mangga Untuk Kesehatan
Anda pasti sudah tahu pasti bahwa konsumsi buah dan sayur amat direkomendasikan dalam hal kesehatan, karena ada manfaat buah mangga untuk kesehatan tetapi tidak hanya itu saja melainkan bisa bermanfaat untuk memelihara kecantikan.
Begitu banyak buah dan sayur yang dapat dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan, tidak terkecuali buah yang satu ini. Apakah Anda menyukai dan sering mengonsumsi buah mangga?
Hampir semua orang suka buah mangga karena rasanya manis dan nikmat tentunya setelah buahnya matang serta ada manfaat buah mangga untuk kesehatan.
Walaupun terkadang buah mangga yang masih mentah pun tidak sedikit diburu sebagian orang, baik itu untuk diolah menjadi makanan rujak atau bisa pula dimakan oleh ibu hamil yang berkeinginan terhadap buah tersebut.
Buah mangga sebaiknya tidak hanya menjadi bahan makanan saja tetapi harus mengetahui lebih jauh apa saja manfaat dibalik buah mangga.
Mau tahu sejarah buah mangga?
Sejarah buah mangga yang sampai saat ini kita kenal mempunyai bahasa latin yaitu mangifera indica. Buah ini ditemukan di daerah Bombay, India serta berada di wilayah kaki gunung himalaya.
Disitulah berawal menyebarnya buah mangga sampai ke negara kita Indonesia, yang lebih luar biasa lagi buah mangga ini sampai tersebar ke daratan Eropa tidak terkecuali Asia dan Afrika.
Jadi, dapat kita simpulkan bahwa mangga sangat cocok ditanam dan dikembangbiakkan di berbagai kawasan di dunia ini. Sehingga untuk mendapatkan buah mangga sudah tidak dibilang sulit lagi.
Ketahui Apa Saja Manfaat dari Buah Mangga Untuk Kesehatan dan Kecantikan Anda
Fakta yang belum banyak diketahui orang adalah bahwa buah mangga merupakan makanan yang sering digunakan sebagai bahan makanan pokok, terlebih pada saat masa paceklik atau berkurangnya bahan makanan. Tidak heran jika di India banyak pula masyarakat yang menanam pohon mangga.
Tanaman mangga ini sangat cocok dan baik bagi lingkungan. Apa sebabnya? Karena tanaman buah mangga ini mengalami musim panen dalam satu tahun sekali. Jadi, tanaman mangga ini disebut tanaman musiman.
Berbagai Jenis Buah Mangga yang perlu diketahui
Dibalik enaknya buah mangga, ada beberapa jenis buah mangga yang tersebar di berbagai wilayah dan terkenal di masyarakat.
Pertama. Buah Mangga Arum Manis
Buah mangga yang memiliki rasa manis, menyehatkan dan bermanfaat untuk kecantikan. Buah mangga arum manis ini mempunyai nama lain yaitu mangga gadung. Buah ini sangat banyak ditemui.
Kebanyakan orang sudah tahu tentang buah mangga jenis ini. Saat mendengarnya pun sudah terbayang bagaimana ciri dari mangga arum manis yang berdaging tebal dan aroma buah mangga yang menarik selera.
Kedua. Buah Mangga Golek
Jenis mangga yang baik untuk memelihara kesehatan. Ciri khas mangga golek cukup unik dan pada umumnya berukuran besar. Jenis mangga golek ini pun termasuk buah mangga yang dikembangkan di India pertama kalinya.
Pada kenyataannya saat mangga ini ditanam dan dibudidayakan di negara kita Indonesia, bentuknya agak berbeda dibanding dengan di India. Di wilayah Purbalingga, mangga golek sangat populer. Mangga golek sudah termasuk dalam kategori mangga lokal yang memiliki varietas yang unggul dibanding mangga lainnya.
Ketiga. Buah Mangga Manalagi
Buah mangga yang manis dan baik untuk kecantikan
Mangga manalagi adalah buah mangga yang merupakan hasil persilangan dari mangga golek dan mangga gadung.
Secara mendasar, penampilan dari mangga ini sekilas seperti mangga golek namun bentuknya saja yang lebih bulat tapi kecil. Keunggulan dari mangga manalagi ini adalah tidak cepat busuk sesudah dipetik dari pohonnya.
Keempat. Mangga Madu
Pada jenis mangga madu ini pada faktanya terlihat serupa dengan mangga gadung. Tetapi ketika mangga madu ini sudah matang akan tampak berwarna kuning terang. Rasa mangga ini pun sangat manis sehingga disebut dengan mangga madu.
Kelima. Mangga Telur
Dari namanya saja bisa dibayangkan bahwa buah mangga ini bentuknya kecil seperti telur. Mangga ini biasa disebut mangga endog yang dalam bahasa Sunda berarti telur. Mangga jenis ini sangat kuat bertahan dari penyakit dan bagus sekali untuk ditanam.
Namun dibalik itu, ada kekurangan dari buah ini yaitu mangga telur ini kurang disukai masyarakat karena bentuknya yang kecil.
Keenam. Mangga Gedong Gincu
Jenis buah mangga ini terdapat warna pada kulit yang khas dengan lainnya. Keindahan dari mangga ini berwarna unik dengan gradasi jingga ke warna hijau sehingga membuat orang tertarik untuk menikmatinya. Air yang ada pada mangga ini pun sangat banyak dan terasa sangat manis.
Ketujuh. Mangga Apel
Apakah Anda pernah mendengar jenis mangga ini yang ada kata apel dibelakangnya. Mengapa mangga ini dinamakan mangga apel? Karena buah ini berbentuk bulat seperti apel. Mangga apel ini pun juga banyak disukai orang karena punya rasa yang spesial.
Apakah masih ada jenis mangga selain diatas? Tentu saja ada dan banyak. Itulah salah satu keunikan dari buah mangga ini. Ada beberapa jenis mangga lainnya diantaranya mangga embacang, mangga kebembam, mangga cengkir, mangga kecik, mangga indramayu, mangga kweni, dan berbagai jenis mangga lainnya dengan bentuknya yang unik.
Yang jelas adalah kita dapat dengan mudah dan leluasa dalam memilih mengonsumsi mangga dan mendapatkan manfaat buah mangga untuk kesehatan.
Ada beragam keistimewaan yang luar biasa dari manfaat buah mangga untuk kesehatan tubuh. Menjaga kesehatan dengan mengonsumsi buah mangga sangatlah penting karena tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal dan juga praktis.
Berikut kami berikan informasi manfaat buah mangga untuk kesehatan dibawah ini:
1. Dapat bermanfaat sebagai makanan anti terhadap kanker
2. Jika dalam tubuh kita ada banyak kolestrol jahat, hal ini bisa diatasi dengan memakan buah mangga
3. Sebagai bahan nutrisi yang bagus untuk kesehatan mata
4. Mangga yang memiliki serat yang tinggi dapat memperlancar sistem pencernaan
5. Agar tubuh selalu bugar dan sehat serta selalu memiliki daya tahan tubuh yang baik terhadap penyakit, mangga adalah salah satu solusinya
6. Manfaat mangga sangat baik untuk ibu hamil dan mangga termasuk buah yang diinginkan oleh ibu hamil saat ngidam
7. Mampu menambah jumlah insulin
8. Mangga mengandung kadar glikemik yang cukup rendah, jadi sangat cocok dan aman dimakan oleh orang yang mengalami diabetes
9. Buah mangga biasa dijadikan minuman jus dan bermanfaat bagi tubuh menjadi lebih segar dan menghilangkan rasa lelah pada tubuh
10. Sebagai penurun panas pada tubuh
11. Mangga dapat berfungsi sebagai desinfektan buat tubuh
12. Bagi Anda yang ingin darahnya bersih dapat mengonsumsi mangga
13. Bau badan pun dapat diatasi dengan buah mangga
14. Mangga pun sangat bagus untuk menormalkan denyut jantung
15. Mangga dapat membantu dalam kontraksi otot
16. Sangat baik dalam membuat normal tensi darah
17. Mangga bagus dalam memelihara kesehatan di bagian mulut dan tenggorokan
18. Dapat menyembuhkan sakit influenza
19. Penyembuh sakit asma
20. Mengobati sakit radang tenggorokan
21. Berguna menyembuhkan dan menekan efek yang disebabkan oleh sakit cacingan
22. Mengatasi gangguan menstruasi
23. Mengobati penyakit hernia
24. Sebagai obat rematik
25. Dapat bermanfaat sebagai penyembuh dari penyakit kulit, misalnya bisul dan sebagainya
26. Bagi Anda yang ingin awet muda, buah mangga sangat bagus karena ada anti oksidan yang terkandung di dalamnya dan selain itu dapat memperlambat adanya tanda penuaan contohnya keriput pada kulit
27. Pencerah kulit yang terbakar karena sinar matahari
28. Mangga dapat diolah menjadi masker wajah untuk memelihara kulit yang sensitif
29. Mampu membuat kulit tetap segar dan bersinar
30. Komedo dapat dibasmi oleh mangga
31. Mangga dapat menjadi salah satu makanan saat diet
32. Dapat mempercepat penyembuhan dari infeksi kulit yang disebabkan karena jerawat
33. Membantu proses dalam pengangkatan sel kulit mati atau mempermudah regenerasi kulit
34. Memelihara elastisitas kulit
35. Mangga sangat baik agar kulit jadi lembut
Dari manfaat yang begitu banyak dari buah mangga membuat kita akan selalu tertarik untuk mengonsumsi mangga baik dalam hal kesehatan dan kecantikan. Ingatlah untuk mengonsumsi mangga dalam porsi yang cukup dan tidak berlebihan. Akan selalu ada manfaat buah mangga untuk kesehatan yang begitu berlimpah dan mudah diperoleh.
Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat yang banyak bagi kesehatan Anda dan tetap menjaga pola hidup sehat.